Apa sih Cloth Diaper itu ?

Buat para calon bunda2 baru yang bingung mau beli cloth diaper merek apa, ini hasil rangkuman saya:

Rekomendasi Clodi
Lokal
Cluebebe, GG,PempemLebih slim yg cluebebe
Import
Babyland & Coolababy


Fuzzibunsfuzzi bunz : cuttingna pas,g bulky,kuat bwt mlm


GroviaCuttingna pas,kuat bwt mlm, dcuci lama keringna(insert tebel)


RumparoozCuttingna rda kcil,skrg hmpir g muat lg


BlueberryBahan lmbut bgt,cuttingna rda gdhe


Charlie BananaCuttingna kecil

Tapi sekali lagi, semua cocok2an tergantung besar dan postur baby nya masing-masing. Saya lebih nyaranin beli aja yang kiranya cocok 1 biji dulu utk 1 merek. Nanti insya Allah saya post dilain waktu utk belanjaan clodi saya apa aja dan berapa, terus cukup apa ngga nya ya.

Clodi itu macem2, daripada bingung, ini saya bikin rangkuman pembahasannya :

1. Cover (Insert ga stay dry pake liner fleece) vs Pocket (ga perlu liner)

Bagian dari cloth diaper yang biasanya waterproof, mencegah tembus. Ketika membeli clodi biasanya sudah disertakan insert (bagian kain halus untuk membantu menyerap air sehingga kulit baby tdk terlalu basah, ini yang biasanya dicuci dan kita beli lebihnya utk ganti2).

Insert ini ada yang stay dry ada yang belum.. maksudnya stay dry : dapat menahan air dan permukaannya tetap kering (ngga basah2 amat laa, tapi kyknya dibilang kering banget juga ngga kali yaa). Jadi maksudnya meski basah dipipisi kalau diraba serasa kering. Ada juga stay wet : 'rasa lembab' dari bahan organik bamboo. Bahan insert ini ada microfiber dan bamboo, dengan keunggulan masing2. 

Cara memasangkan insert pada clodi ada 2 : secara cover (cukup ditempelkan di bagian dalam, kayak kalau kita masang pembalut ke CD), atau pocket (diselipkan ke bagian tipis antara luar clodi n dalamnya). 

Kalau pada bagian clodi bertipe cover, insertnya ngga stay dry, baiknya kita lengkapin sama liner fleece. Liner ini kyk kain tipis lembut yang bikin kulit baby ngga lembab krn menghalangi bersentuhan langsung dengan insert sebagai penyerap. 
cover terdiri dari dua lapis, yaitu inner dan outer, dan antara inner dan outer dipisahkan oleh sebuah kantung.  Bagian outer biasanya terbuat dari bahan yang tahan air untuk mencegah pipis tembus, sedangkan bagian inner terbuat dari bahan yang mudah dilewati air dan tetap kering.  Bagian inner inilah yang akan bersentuhan dengan kulit bayi sehingga penting untuk menjaganya tetap kering untuk mencegah ruam. - See more at: http://www.bumbeeclothdiaper.com/#sthash.TeQZX3QF.dpuf
cover terdiri dari dua lapis, yaitu inner dan outer, dan antara inner dan outer dipisahkan oleh sebuah kantung.  Bagian outer biasanya terbuat dari bahan yang tahan air untuk mencegah pipis tembus, sedangkan bagian inner terbuat dari bahan yang mudah dilewati air dan tetap kering.  Bagian inner inilah yang akan bersentuhan dengan kulit bayi sehingga penting untuk menjaganya tetap kering untuk mencegah ruam. - See more at: http://www.bumbeeclothdiaper.com/#sthash.TeQZX3QF.dpuf


Pada pocket sih ada inner dan outer, dan antara inner dan outer dipisahkan oleh sebuah kantung.  Bagian outer biasanya terbuat dari bahan yang tahan air untuk mencegah pipis tembus, sedangkan bagian inner terbuat dari bahan yang mudah dilewati air dan tetap kering.  Bagian inner inilah yang akan bersentuhan dengan kulit bayi sehingga penting untuk menjaganya tetap kering untuk mencegah ruam. Karena ada inner, biasanya ngga perlu liner lagi, krn kain paling atas dari innernya sudah dirancang utk stay dry (cm ribetnya jadi perlu dicuci sama clodinya kan klo kotor). 

 Fleece liner (lembaran liner) ini ada yang washable ada yang dispo (sekali pakai buang). Nah, untuk NB (newborn baby) sih kyknya saya mau beli yang dispo dan washable yang banyak, karena biasanya mereka buang air sedikit2 tapi sering, gitu juga pup nya.. dan pemakaian liner ini bisa menghalangi noda2 bekas pup/pipis biar ngga langsung ke insertnya.

Untuk insert ini selain beli yang mereknya sesuai clodi, bisa juga memanfaatkan prefold (flat diaper utk newborn) yang sudah ngga dipakai, alas ompol, handuk washcloth, dst. Tapi jangan lupa pasang fleece liner karena biasanya semua itu belum stay dry.
 
2. Closur velcro vs Snap


Closur itu maksudnya cara menutup/memasang clodi (cloth diaper). Jadi cloth diaper itu kan semacam pampers tapi dari kain dan dapat dicuci pakai ulang, nah, bagian luarnya ada yang harus direkatkan dengan perepet (velcro), ada juga yang pakai kancing (snap).

3. Insert Microfiber vs Bamboo

Ini udah dijelasin diatas ya, mengenai bahan2 insert. Sebenernya yang membedakannya itu adalah daya serap masing2 bahan dan ketahanan seratnya. Makanya kadang ada yang bilang microfiber lebih bagus dari bamboo, tapi untuk salah satu merek, harga clodi yang insertnya bamboo malah lebih mahal krn lebih bagus. Intinya sih sesuai keperluan aja.. Nanti kalau sudah ketemu yang pas, bakalan tau koq, mana clodi yang tahan dipakai utk malam, mana yang utk siang pas pergi2an, dll.


Keunggulan dan kelebihannya  bisa cek mbah google ya.. tapi inget tiap merek bisa beda, jadi mending coba aja dulu 1 jenis insert microfiber dan 1 jenis insert bamboo langsung untuk cek sesuai ngga nya dgn baby kita.

 4. PUL vs fitted

Fitted diaper biasanya lebih tebal tapi kain yang digunakan breathable. Lebih sehat di kulit bayi dan lebih bisa mengajarkan anak sensasi basah. Dengan semakin kenalnya sensasi basah, anak lebih cepat belajar toilet training. Breathable itu apa sih? Prakteknya seperti ini…Cobalah tiupkan nafas di balik clodi dengan PUL, jika aliran nafas tembus melewat lapisan PUL maka itulah yang dinamakan breathable. Tapii  clodi bertipe PUL tidak dapat mengalirkan nafas kita alias non breathable. Jadi, fitted diaper ini tanpa lapisan water proof (anti air). Pemakaiannya bisa diakalin koq, kalau siang ya ganti sebelum bocor, kalau malam bisa dilapis lagi.

---

Nah, ini masih tanpa gambar ya, soalnya lagi males nyarinya (gubrakk).. Ada review yang cukup membantu nih, buat yang masih blank (soalya ada gambarnya), silahkan bisa coba klik disini. Tapi banyak koq info2 lainnya, selamat searching google ^_^
 

Comments

Popular Posts